KUALA KAPUAS - Dari 214 desa di Kabupaten Kapuas sebanyak 43 desa menerima penambahan dana desa (DD) dari Pemerintah Pusat tahun 2023.
"Ada penambahan Dana Desa yang bersumber dari APBN tahun 2023 ada Rp 5 miliar lebih, itu untuk 43 desa berdasarkan indikator kinerja," kata Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD), Budi Kurniawan, Kamis (19/10/2023).
Dasar pemberian penambahan DD ini berdasarkan indikator kinerja, reward ketepatan waktu pengajuan APBDes, ketepatan waktu membayar kewajiban pajak, kecepatan pengajuan pencairan, serta pengelolaan laporan keuangan yang baik dan tepat waktu.
Dengan penambahan DD sebesar Rp 5 miliar lebih tersebut sehingga masing-masing desa sebesar Rp116 juta lebih.
"Dan kita di Kalimantan Tengah menerima tambahan DD terbanyak, besarannya masing-masing desa Rp. 116 juta," terang Budi.
Adapaun penambahan DD itu untuk prioritas desa dan atau penanganan bencana alam dan non-alam terutama penanganan bencana El Nino beserta dampaknya antara lain kekeringan dan sulitnya air bersih, penurunan produktivitas pertanian dan wabah penyakit.[zulkifli]