Baksos, Sat Reskrim Polres Kapuas Berikan Bantuan kepada Lansia dan Warga Kurang Mampu

Baksos, Sat Reskrim Polres Kapuas Berikan Bantuan kepada Lansia dan Warga Kurang Mampu

SUASANA giat Baksos Satreskrim Polres Kapuas.| foto : polreskps

KUALA KAPUAS - Bakti sosial Satreskrim Polres Kapuas turun langsung membagikan bantuan sosial berupa paket Sembako kepada sejumlah lansia dan warga kurang mampu, Minggu (1/10/2023).

Aksi peduli kali ini dipimpin langsung Kasat Reskrim Polres Kapuas, AKP Iyudi Hartanto bersama anggotanya menyambangi rumah warga di wilayah Kelurahan Selat Barat, Kecamatan Selat.

Kapolres Kapuas, AKBP Kurniawan Hartono melalui Kasat Reskrim AKP Iyudi Hartanto mengatakan, tujuan dilaksanakan kegiatan baksos adalah menjalin selaturahmi dan sebagai sarana untuk mengimplementasikan Polri hadir di tengah masyarakat.

"Kegiatan Baksos ini dilaksanakan bertujuan meningkatkan kepedulian kepada masyarakat yang membutuhkan," kata AKP Iyudi Hartanto.

Dengan kegiatan baksos ini dirinya berharap sekaligus dapat menciptakan situasi Kamtibmas tetap selalu dalam keadaan aman dan kondusif. 

“Harapan kita Baksos dan bagi-bagi Bansos ini dapat sedikit membantu serta bermanfaat untuk masyarakat,” pungkasnya.[zulkifli]
Lebih baru Lebih lama