Tingkatkan Minat Baca Sedari Dini Dispersip Tanah Bumbu Gandeng Sekolah PAUD

Tingkatkan Minat Baca Sedari Dini Dispersip Tanah Bumbu Gandeng Sekolah PAUD

BATULICIN — Dalam rangka meningkatkan minat baca masyarakat Bumi Bersujud sedari dini, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kabupaten Tanah Bumbu menggandeng sekolah-sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Hal tersebut disampaikan Kepala Dispersip Tanah Bumbu Yulia Rahmawati melalui Sekretaris Muhammad Saleh di Batulicin, belum lama ini.

Saleh mengatakan untuk meningkatkan minat baca anak, Dispersip akan terus melakukan  upaya pengembangan layanan perpustakaan melalui kegiatan aktivitas di perpustakaan dan layanan perpustakaan mobile atau Mobil Perpustakaan Keliling (MPK).

Aktivitas yang dimaksud yakni dengan mengundang sekolah-sekolah PAUD untuk hadir ke gedung layanan perpustakaan dengan mengadakan kegiatan-kegiatan yang tentunya sejalan dengan tujuan utama perpustakaan untuk meningkatkan minat literasi.

Terlebih di Dispersip Tanah Bumbu juga telah tersedia studio mini yang digunakan  untuk menonton film-film edukasi bersama anak-anak PAUD. 

Selain itu, Dispersip Tanah Bumbu juga menghadirkn layanan Mobil Perpustakaan Keliling (MPK) yang beroperasi di sekolah-sekolah dengan menyediakan beragam buku-buku diantaranya buku anak-anak, ilmu murni, agama, dan ilmu terapan.

Dengan upaya-upaya tersebut, anak-anak akan mempunyai minat membaca yang lebih tinggi lagi, sekaligus supaya mereka juga bisa mengetahui bahwa buku adalah jendela dunia yang bisa memberikan wawasan yang luas.[ade]

Lebih baru Lebih lama