BUNTOK - Di bawah kepemimpinan Panjabat (Pj) Bupati Barito Selatan (Barsel), Deddy Winarwan, Kabupaten Barsel pada tahun 2023 kemarin mengalami kenaikan siginifikan dalam skor indeks inovasi daerah.
Skor dengan nilai 53,36 poin dan masuk dalam kategori daerah Inovatif. Ini sekaligus berhasil menempati peringkat 85 dari 415 kabupaten secara nasional.
“Ini merupakan pencapaian yang sangat luar biasa dan tentunya berkat kerja keras kawan-kawan ASN kita. Pencapaian ini berdasarkan Surat Keputusan (SK) Menteri Dalam Negeri (Mendagri) nomor 400.10.11- 6287 tahun 2023, tanggal 6 Desember 2023 tentang Indeks Inovasi Daerah Provinsi, Kabupaten dan Kota tahun 2023," ungkap Deddy, Rabu (10/1/2024).
Menurutnya, berdasarkan SK Bupati Barsel nomor 188.45/394/2023 tentang pemberian penghargaan bagi inovator daerah. Maka dari itu, pemerintah daerah memberikan penghargaan dan uang pembinaan sebagai bentuk apresiasi kepada 13 OPD di lingkup Pemkab Barsel atas hasil evaluasi kinerjanya selama tahun 2023 dengan nilai B.
Dia menambahkan, 13 OPD tersebut, yakni Sekretaris Daerah (Setda) dengan skor 62,45, Dinas Kesehatan (Dinkes) 61,70, BAPPEDA 61,55, BPKAD 61,50, Dinas PUPR 61,35, BKPSDM 61,25, Sekretariat DPRD 60,85, DKP3 60,45, Diskominfo 60,20, Dinas Pendidikan 60,10, DPMPTSP 60,10, dan Inspektorat Daerah 60,05 serta DSPMD 60,00.
Selain 13 OPD, juga diberikan penghargaan kepada 16 inovator daerah mulai dari Kepala perangkat daerah, ASN hingga masyarakat umum, yang sejumlah inovasinya dinilai baik dan berhasil membawa Kabupaten kita menduduki posis ke-1 se-Kalteng serta berada diperingkat 85 nasional.
"Alhamdulillah di tahun ini kita berhasil berada di posisi 30 secara nasional dan peringkat 1 se Kalteng,” pungkasnya.[adv/harlianto]