Raih Gelar Doktor Ilmu Hukum, Gewsima Siap Dedikasikan Diri untuk Masyarakat

Raih Gelar Doktor Ilmu Hukum, Gewsima Siap Dedikasikan Diri untuk Masyarakat


KOTABARU - Setelah 2 tahun mengenyam pendidikan di Universitas Sultan Agung (Unisula) Semarang, Gewsima Mega Putra akhirnya menyandang gelar sebagai Doktor Ilmu Hukum, Sabtu (9/3/2024).

Hal ini tentu menjadi kebanggaan bagi Kabupaten Kotabaru. Pasalnya, dalam pendidikan S3 tersebut, Politisi PDI Perjuangan yang juga anggota DPRD Kotabaru ini meraih predikat Summa Cumlaude.

Dengan ilmu yang telah diraihnya tersebut, tentu diharapkan dapat memberi sumbangsih positifnya bagi kemajuan pembangunan khususnya di Bumi Saijaan.

Kapolres Kotabaru, AKBP Tri Suhartanto berharap dengan gelar yang telah diraih Gewsima bisa membawa kemaslahatan dan bermanfaat untuk membantu semua orang.

"Selamat dan sukses, mudah-mudahan dengan menyandang gelar dokter ini dapat membawa kebaikan, keberkahan serta dapat membantu masyarakat secara umum,” ucap Kapolres.

Hal senada disampaikan Sekda Kotabaru, Said Akhmad. Ia berharap semoga bisa memberikan hal fositif bagi kemajuan daerah

Sementara itu, Gewsima Mega Putra mengatakan, dengan raihan gelar yang telah didapatkannya bisa terus mendorongnya agar lebih berkembang dalam memberikan nilai-nilai positif kepada masyarakat banyak.

"Ini merupakan sebuah kebanggaan bagi diri saya, apalagi sebagai seorang legislator yang membidangi hukum tentu saya harus bisa memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat umum,” ucap Putra.

Gewsima Mega Putra juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, khususnya keluarga yang telah memberikan dukungan untuk terus berkembang dalam dunia pendidikan.

"Dengan ilmu yang telah saya pelajari tentu akan didedikasikan untuk membantu masyarakat serta kemajuan pembangunan di daerah,” katanya.[zainuddin]

Lebih baru Lebih lama