Rekapitulasi Penghitungan Suara Selesai, Setwan DPRD Kotabaru Persiapkan Baju Jas Anggota Dewan Terpilih

Rekapitulasi Penghitungan Suara Selesai, Setwan DPRD Kotabaru Persiapkan Baju Jas Anggota Dewan Terpilih


KOTABARU - Tahapan Pemilu 2024 di sejumlah Kabupaten/Kota di Kalimantan Selatan saat ini sudah menyelesaikan pleno rekapitulasi penghitungan suara di tingkat Kabupatèn.

Begitu pula di Kabupaten Kotabaru telah selesai melakukan tahapan rekapitulasi penghitungan suara di tingkat Kabupaten.

Hasil dari wajah-wajah yang akan mengisi gedung DPRD Kabupaten Kotabaru sudah mulai terlihat, selain incumbent, sebagian ada wajah baru yang menduduki kursi DPRD Kotabaru.

Dalam hal ini, Sekretariat Dewan (Setwan) DPRD Kotabaru mulai mempersiapkan seragam baju jas untuk persiapan pelantikan ke 35 anggota Dewan nanti.

Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kotabaru Yudi Ridhani mengatakan bahwa persiapan penganggaran pengadaan seragam anggota dewan sudah kita siapkan.

"Mengingat anggaran untuk seragam ke 35 anggota dewan sudah ada," Ujarnya, Senin (4/3/2024).

Menurutnya, ada empat jenis seragam yang sudah disiapkan untuk anggota dewan antara lain, PSL (Pakaian Sipil Lengkap) atau jas, kemudian PSR (Pakaian Sipil Resmi), PDHLP (Pakaian Dinas Harian Lengan Panjang), dan PSH (Pakaian Seragam Harian)

"Selain pakaian seragam, atribut seperti Pin yang terbuat dari perak, semua itu sudah kami siapkan sebelum acara pelantikan nanti," katanya singkat.[zainuddin]

Lebih baru Lebih lama