KUALA KAPUAS - Merayakan malam takbiran 1 Syawal 1445 Hijriah, ribuan warga 'Kota Air' Kapuas di Kabupaten Kapuas, Kalteng, tumpah ruah turun ke jalan menyaksikan pawai kendaraan hias keliling menyambut Hari Raya Idul Fitri,
Selasa (9/4/2024).
Mulai pukul 19.00 WIB masyarakat sudah memadati jalan-jalan utama yang dilintasi peserta pawai. Warga tampak antusias mengikuti proses perjalanan pawai di sepanjang jalan yang dilalui peserta pawai, tak sedikit warga yang mengabadikan momen pawai tersebut dengan kamera handphone.
Sementara pawai tersebut diikuti ratusan lebih peserta kendaraan roda 4 dan kendaran roda tiga yang dihias berbagai ornamen Islami khas Idul Fitri dipadu dengan kerlap lampu aneka warna, berkeliling menyusuri jalan-jalan kota Kapuas, mereka yang ikut pawai melantunkan takbir dan tahmid dan melambaikan tangan kepada warga yang menyaksikan.
Peserta pawai sebelumnya dilepas langsung Pj Bupati Kapuas, Erlin Hardi bersama Forkopimda setempat, start pawai dari depanRumah Jabatan Bupati Kapuas di Jalan Jenderal Sudirman lalu mengitari di jalan-jalan di dalam kota Kapuas.
Terlihat, aparat kepolisian, bersama dinas perhubungan dan Satpol PP melakukan pengamanan di lokasi setiap rute pawai yang dilalui.
Tommy Saputra, Ketua Pelaksana kegiatan pawai tersebut menyebut, pawai kali terbesar jumlah pesertanya dari tahun-tahun sebelumnya.
"Pawai Gebyar Gema Takbir malam ini diikuti 156 peserta, 2 kategori, yaitu mobil hias dan kendaraan roda 3 hias," kata Tommy.
"Peserta pawai dari Organisasi masyarakat, perkumpulan, langgar, mushola, masjid, sekolah dan instansi dan dinas," tambahnya.
Tommy aktivis pemuda di Kapuas ini mengatakan berkat arahan dan suport Pj Bupati dan pemerintah daerah, sehingga tahun ini dana transport peserta pawai bisa bertambah, selain itu total hadiah juga meningkat 100 persen dari pelaksanaan tahun sebelumnya.[zulkifli]
Tags
kabar kalteng