Pj Bupati Hadiri Peluncuran Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kapuas 2024

Pj Bupati Hadiri Peluncuran Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kapuas 2024

PJ BUPATI Kapuas, Erlin Hardi saat menghadiri Peluncuran Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kapuas 2024.| foto : istimewa

KUALA KAPUAS - Penjabat (Pj) Bupati Kapuas, Erlin Hardi menghadiri peluncuran tahapan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Tahun 2024, Minggu (19/5/2024). Kegiatan yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kapuas, Kalteng tersebut digelar di stadion Panunjung Tarung, Kota Kuala Kapuas.

Acara tersebut dihadiri Ketua KPU Provinsi Kalteng Sastriadi dan jajaran, Forkopimda dan Kepala OPD lingkup Pemkab Kapuas, Bawaslu dan undangan lainnya.

Pj Bupati Kapuas, Erlin Hardi dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada KPU Kapuas, yang telah menyiapkan dan menyelenggarakan kegiatan peluncuran tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kapuas tahun 2024. 

Menurutnya, peluncuran pemilihan Bupati dan Wakil Bupati merupakan momen penting dalam kehidupan demokrasi, karena itu diperlukan dukungan dari seluruh pihak untuk dapat  menyukseskan Pilkada serentak tahun 2024.

"Untuk itu sebagai komponen masyarakat agar bisa mensukseskan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kapuas tahun 2024 ini," kata Erlin Hardi.

Dikatakannya, KPU maupun Bawaslu dalam menjalankan tugasnya harus berlandaskan pada asas pemilu yang luber dan jurdil.

Ia berpesan kepada KPU Kapuas sebagai penyelenggara bisa bekerja sesuai dengan tugas dan kewenangannya dengan tetap  menjunjung tinggi asas-asas penyelenggara Pemilu.

"Yang memiliki integritas, independensi dan netralitas yang tinggi, dengan berpedoman prinsip netralitas dan tidak memihak dalam pilkada nanti,” tandasnya.

KPU lanjutnya, harus mampu merumuskan langkah-langkah proaktif sehingga potensi konflik terserap dapat diredam.

Launching pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kapuas 2024 ini juga dimeriahkan acara hiburan konser musik serta penyerahan piala dan penghargaan kepada pemenang lomba desain maskot dan jingle pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kapuas 2024.[zulkifli/adv]

Lebih baru Lebih lama