PJ BUPATI Kapuas dan Ketua Pj TP PKK Kapuas hadiri Gebyar Jambore PKK di Kecamatan Mantangai.| foto : istimewa
KUALA KAPUAS - Gebyar PKK (Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga) tingkat Kecamatan Mantangai tahun 2024, digekar di halaman Kantor Kecamatan Mantangai, Selasa (4/6/2024), dibuka dan dihadiri langsung Penjabat (Pj) Bupati Kapuas Erlin Hardi didampingi Pj Ketua Tim Penggerak
Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Agustina Sri Rejeki.
Gebyar PKK tersebut diikuti perwakilan 38 desa di wilayah Kecamatan Mantangai dengan berbagai kegiatan lomba diantaranya parade, paduan suara dan bazar dengan menampilkan produk -produk lokal yang menjadi unggulan di desa yang nantinya memperkuat ekonomi kerakyatan di Kabupaten Kapuas.
"Gebyar PKK bukan hanya sekedar kegiatan seremonial, melainkan sebagai wadah untuk saling menjalin silaturahmi dan menjadi ajang meningkatkan kreativitas dengan menciptakan berbagai produk andalan dari masing- masing desa yang ada," kata Pj Bupati Kapuas, Erlin Hardi saat membuka acara.
“Saya harapkan melalui Gebyar PKK ini dapat meningkatkan ekonomi masyarakat melalui produk- produk unggulan serta makanan lokal yang sehat dan higienis,” tandas Erlin.
Dilanjutkannya, pertumbuhan ekonomi harus diawali mulai dari desa hingga ke kota, maka dari itu pemerintah Kabupaten Kapuas terus berupaya agar pembangunan infrastruktur terus dipacu untuk membuka akses keterisolasian antar desa, kecamatan hingga ke kabupaten.
"Saya inginkan UMKM terus berkembang menjadi kekuatan ekonomi kerakyatan di Kabupaten Kapuas,” kata Erlin.[zulkifli]