PULANG PISAU - Mendukung program ketahanan pangan nasional, Pemerintah Desa (Pemdes) Sei Hambawang, Kecamatan Sebangau Kuala, Kabupaten Pulang Pisau, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), menyalurkan 4 ekor sapi kepada 2 kelompok ternak di wilayah desa setempat.
Kepala Desa (Kades) Sei Hambawang Dawarta melalui Sekretaris Desa (Sekdes) Rapani mengatakan, penyaluran hewan ternak jenis sapi ini sebagai tindak lanjut program pemerintah pusat dalam rangka mendukung penguatan ketahanan pangan hewani.
"Ada 4 ekor sapi yang kami hibahkan kepada 2 kelompok ternak sebagai bentuk kegiatan ketahanan pangan mendukung program pemerintah pusat," ujarnya.
Pani menyebut, penyaluran 4 ekor sapi ini bersumber dari anggaran pendapatan dan belanja desa atau APBDes Sei Hambawang sebesar Rp 88.432.800
"Kegiatan ini bersumber APBDes Sei Hambawang Tahun Anggaran (TA) 2024 sebesar Rp.88.432.800," katanya.
Pihaknya berharap, dengan adanya hibah sapi tersebut bisa membantu warga dalam meningkatkan ekonomi dalam mengembangbiakkan ternak sapi.
"Semoga hal ini dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi kesejahteraan masyarakat, dan benar-benar diberdayakan," pintanya.[manan]
Tags
Metro Kota