Kedatangan Ratusan Jemaah Haji Disambut Hangat Pemkab Balangan

Kedatangan Ratusan Jemaah Haji Disambut Hangat Pemkab Balangan

PARA jemaah haji Kabupaten Balangan tiba di halaman Kantor Bupati Balangan, Kalimantan Selatan, disambut hangat oleh keluarga dan petugas. Kedatangan mereka menandai akhir dari perjalanan ibadah haji selama kurang lebih 43 hari.| foto : istimewa

PARINGIN – Pemkab Balangan menyambut kedatangan ratusan jemaah haji di halaman Kantor Bupati Balangan, Kalimantan Selatan (Kalsel), pada pukul 12.00 Wita.

Kedatangan para jemaah disambut hangat oleh Pemerintah Kabupaten dan keluarga mereka. Halaman Kantor Bupati Balangan dipadati oleh keluarga yang antusias menjemput kerabat yang baru kembali dari tanah suci.

Suasana haru dan penuh kegembiraan terlihat di tempat tersebut. Tangis haru dan pelukan hangat menyambut para jemaah yang pulang dalam keadaan sehat wal afiat.

Kedatangan jemaah haji disambut oleh Bupati Balangan, H. Abdul Hadi, yang diwakili oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Tuhalus.

"Kami sangat gembira menyambut kalian kembali ke Banua dengan selamat setelah menjalankan ibadah haji selama kurang lebih 43 hari. Kami doakan kalian semua mendapatkan haji yang mabrur dan mabrurah," ujar Tuhalus, Rabu (17/7/2024).

Selain itu, Tuhalus mengucapkan selamat datang kembali kepada seluruh jemaah haji Kabupaten Balangan yang baru kembali dari tanah suci.

"Kami ucapkan selamat datang kembali di Banua, di Balangan, di kampung halaman tercinta," ucapnya.[adv/agus]
Lebih baru Lebih lama