Operasi Katarak Gratis, Wagub Kalteng: Wujud Perhatian Pemerintah kepada Masyarakat

Operasi Katarak Gratis, Wagub Kalteng: Wujud Perhatian Pemerintah kepada Masyarakat

PENYERAHAN bantuan sembako secara simbolis oleh Wagub Kalteng, Edy Pratowo kepada peserta operasi katarak.| foto : istimewa

PALANGKA RAYA - Pembangunan kesehatan diarahkan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang, agar derajat kesehatan masyarakat yang tinggi dapat terwujud dengan memberikan perhatian khusus kepada penduduk rentan, seperti lanjut usia (lansia), ibu, bayi, anak, dan keluarga miskin.

Hal itu diungkapkan Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng)  Edy Pratowo saat menghadiri kegiatan Operasi Katarak Gratis Tahun 2024 yang diselenggarakan Dinas Kesehatan bersama RSUD dr Doris Sylvanus Palangka Raya, berlangsung di Lobby Gedung Admin RSUD dr. Doris Sylvanus, Selasa (23/7/2024).

"Operasi Katarak Gratis ini merupakan wujud perhatian dan kehadiran Pemerintah Daerah kepada masyarakat, khususnya di bidang kesehatan dalam upaya untuk menurunkan angka katarak di Kalimantan Tengah," ucap Wagub.

Menurut Wagub, katarak merupakan penyebab kebutaan yang mencakup kurang lebih separuh dari seluruh kebutaan di dunia, terutama di negara berkembang, khususnya di Indonesia. 

Diungkapkan Wagub, sejauh ini belum ada pengobatan alami yang terbukti efektif untuk mengatasi katarak. 

"Satu-satunya cara untuk mengatasi katarak adalah dengan melakukan tindakan operasi," tuturnya.

"Namun perlu dipahami, pada dasarnya operasi katarak adalah prosedur umum yang tidak perlu dikhawatirkan, karena terbukti aman dan membawa banyak manfaat daripada risikonya," imbuhnya.[kenedy/adv]
Lebih baru Lebih lama