Inovasi Dibutuhkan untuk Percepatan Pertumbuhan di Segala Aspek di Barsel

Inovasi Dibutuhkan untuk Percepatan Pertumbuhan di Segala Aspek di Barsel

BUNTOK - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Selatan (Barsel) mengharapkan  beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Bumi Batuah, bisa memberikan inovasi kepada masyarakat.

Anggota DPRD Barsel, Hermanes mengatakan,  bagaimana inovasi atau kreativitas setiap OPD yang ada bisa memberikan pelayanan yang terbaik pada masyarakat.

“Saya sebagai wakil dari masyarakat, supaya OPD kita memiliki inovatif, baik itu pelayanan maupun kegiatan yang dilakukan mereka. Maka sudah seharusnya setiap OPD itu mesti bisa memberikan inovasi terbiak," ucap Hermanes, Senin (12/8/2024).

Menurut wakil rakyat ini, inovasi harus dilakukan di segala bidang  baik di bidang tata kelola pemerintah daerah, pelayanan publik, maupun bentuk lainnya di masyarakat. Karena itu, Pemerintah Pemkab Barsel berkomitmen untuk mendorong dan membangun budaya inovasi.

“Mari kita terus mendorong dan membangun budaya inovasi yang diharapkan dapat menimbulkan dampak luas bagi percepatan dan pertumbuhan dari segala aspek di Kabupaten Barsel ini," pungkasnya.[deni]

Lebih baru Lebih lama