Aktivitas Galian C Ilegal Harus Ditindak Tegas

Aktivitas Galian C Ilegal Harus Ditindak Tegas

BUNTOK - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Selatan (Barsel) meminta agar aparat penegak hukum menindak tegas terhadap pelaku praktik tambang galian C yang dilakukan secara ilegal di daerah tersebut.

"Aparat hukum dalam hal ini harus terus melakukan pengawasan maupun kontrol terhadap aktivitas-aktivitas pertambangan secara ilegal itu," ucap Anggota DPRD Barsel, Raden Sudarto, Rabu (11/9/2024).

Ia juga meminta Pemerintah Desa (Pemdes) maupun pemerintah kecamatan tidak tutup mata dan membiarkan aktivitas itu terus terjadi di lingkungan wilayah hukumnya.

"Kemarin itu kan sempat mencuat ada tambang galian C yang diduga beroperasi ilegal di daerah kita ini. Nah itu harus diupayakan penindakan di lapangan, jangan sampai memberikan kesempatan kepada para pelaku tersebut untuk meraup keuntungan tanpa memikirkan dampak negatif bagi masyarakat," jelasnya.

Dengan kondisi ini, tentunya Pemdes harus melakukan tindakan. “Artinya yang menindak tegas ini bukan hanya APH saja, pemerintah desa atau Kades juga harus turun tangan, jangan sampai ada lagi praktik galian C ilegal di wilayah hukum desanya,” tegasnya.[deni]


Lebih baru Lebih lama