Anggota DPRD Balangan Sri Huriyati Hadi, Apresiasi Pemilihan Putra dan Putri Pariwisata

Anggota DPRD Balangan Sri Huriyati Hadi, Apresiasi Pemilihan Putra dan Putri Pariwisata


PARINGIN - Apresiasi yang tinggi dari Anggota DPRD Kabupaten Balangan, Sri Huriyati Hadi, terhadap terselenggaranya Grand Final Pemilihan Putra dan Putri Pariwisata Kabupaten Balangan 2024. 

Acara ini, yang berlangsung di Komplek Perkantoran Tugu Maritam, Paringin Selatan, menobatkan Muhammad Ahadi sebagai Putra Pariwisata dan Laila Munajat sebagai Putri Pariwisata, Sabtu (14/9/2024).

Sri Huriyati Hadi, atau yang akrab disapa Bunda Sri, tidak hanya memuji keberhasilan para pemenang tetapi juga memberikan semangat kepada peserta lain untuk tetap berusaha. 

"berharap agar para duta terpilih mampu membawa nama baik Kabupaten Balangan hingga tingkat nasional maupun internasional," harapnya. 

Kegiatan yang diinisiasi oleh Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Balangan dengan dukungan penuh pemerintah daerah serta KNPI Balangan ini bertujuan memilih duta pariwisata yang akan mempromosikan keindahan budaya, alam, dan sejarah Balangan.

 Plt Kepala Disporapar, Melda Risda Elfa, menyatakan harapannya agar para pemenang dapat memperkenalkan potensi wisata daerah secara lebih luas.

Semantara itu, Muhammad Ahadi dan Laila Munajat, sebagai pemenang, mengungkapkan rasa bangga dan syukur mereka.

 Ahadi menekankan komitmennya untuk memajukan pariwisata Balangan, sementara Laila bertekad mempromosikan potensi wisata lokal dengan lebih semangat.

Penutupan acara dimeriahkan oleh penampilan Aria Dinata, menambah suasana meriah dalam puncak kegiatan yang dinanti-nantikan.[agus/adv]

Lebih baru Lebih lama