PULANG PISAU - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pulang Pisau melalui Disbudporapar menggelar Pemilihan Putra Putri Bandar dan Sumbu Kurung Pariwisata Tahun 2024, Kamis (26/9/2024) malam di GPU Handep Hapakat daerah setempat.
Pemilihan putra putri bandar dan sumbu kurung yang sudah memasuki grand final atau babak akhir dari kegiatan ini, diharapkan dapat menjadi wadah bagi generasi muda mempromosikan wisata dan budaya yang ada di Kalimantan Tengah (Kalteng), khususnya wisata dan budaya yang ada di Kabupaten Pulang Pisau.
"Kegiatan ini merupakan ajang menggali potensi pariwisata dan budaya di daerah kita khususnya, agar bisa dikembangkan oleh para peserta untuk mempromosikan potensi-potensi yang ada, entah itu tentang objek wisata, budaya dan kuliner. Tentu dengan harapan dapat menarik minat para wisatawan baik lokal maupun mancanegara untuk berkunjung ke Pulang Pisau," ucap Pj Bupati Pulang Pisau Hj Nunu Andriani dalam poin sambutannya.
Kegiatan yang dihadiri Pj Bupati Pulang Pisau, Unsur Forkopimda, Kepala OPD dan tamu undangan lainnya ini, disebut Nunu sapaan akrab Pj Bupati Pulang Pisau menyebut bahwa kegiatan ini bukan sekedar event tahunan saja, tetapi sebagai wadah menjaring putra putri pariwisata yang nantinya diikutsertakan pada Festival Budaya Isen Mulang tingkat provinsi dan bahkan tingkat nasional.
"Jadi saya mengharapkan para peserta dapat mencapai hasil yang maksimal. Artinya, menjadi juara di kegiatan ini. Oleh karenanya saya mengimbau kepada seluruh SOPD dapat berpartisipasi," pintanya.
Sekali lagi, tambah Nunu, bagi yang terpilih dalam kegiatan ini agar dapat mempromosikan pariwisata dan budaya serta kuliner kabupaten Bumi Handep Hapakat untuk menarik minat wisatawan berkunjung.
"Melalui kegiatan ini juga dapat menumbuhkan kecintaan masyarakat untuk melestarikan budaya daerah dan pariwisata yang ada dengan baik, agar mampu memberikan peningkatan bagi ekonomi masyarakat daerah yang kita cintai ini," katanya.
Perlu diketahui dalam pemilihan tersebut terpilih pasangan sumbu dan kurung, yakni atas nama Eztine Meiwa Princie Piter asal Sebangau Kuala sebagai Sumbu Kurung dan Anantio Jatiyulah asal Pandih Batu sebagai Bandar Pariwisata tahun 2024.
Sementara, dari hasil penilaian para dewan juri 13 nama keluar sebagai juara dengan sejumlah kategori pada malam acara Grand Final Pemilihan Putra Putri (Bandar dan Sumbu Kurung) Pariwisata Kabupaten Pulang Pisau 2024.
Berikut nama para juaranya;
1. Helvi Septian Saputra asal Kahayan Tengah (Intelegensi dan Runner Up I),
2. Amelody Nove Ferendes Kahayan Tengah (Runner Up II),
3. Adtya Putra Pratama Banama Tingang (Photogenic),
4. Sendi Aulia Banama Tingang (Best Costume),
5. Juan Crespo Sebangau Kuala (Favorit dan Runner Up II),
6. Eztine Meiwa Princie Piter Sebangau Kuala (Sumbu Kurung Pariwisata),
7. Feri Aprizal Maliku (Berbakat),
8. Esterina Desthirty Maliku (Integelensi),
9. Anantio Jatiyulah Pandih Batu (Bandar Pariwisata),
10. Hepylia Tereza Tutopoly Pandih Batu (Berbakat),
11. Muhammad Faisal Rahman Kahayan Hilir (Best Costume),
12. Sri Wulandari, Kahayan Hilir (Photogenic), dan
13. Sintia Anggela Jabiren Raya (Favorit dan Runner Up I).
Tags
pulang pisau