BPBD Tanah Bumbu Siap Tanggap Atasi Kebakaran Lahan di Gunung Tinggi

BPBD Tanah Bumbu Siap Tanggap Atasi Kebakaran Lahan di Gunung Tinggi

BATULICIN — Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tanah Bumbu tanggap mengatasi kebakaran lahan yang terjadi di Kelurahan Gunung Tinggi Kecamatan Batulicin, Selasa (17/9/2024).

Kepala Pelaksana BPBD Sulhadi melalui Plt. Sekretaris BPBD Muhammad Faisal menyampaikan dalam mengatasi bencana kebakaran tersebut personil dari BPBD yang turun sebanyak 4 orang dan lokalitbang sebanyak 6 orang.
 
Luas yang terbakar sekitar kurang lebih 1 Hektar dan yang ditangani kurang lebih 0,5 Hektar. "Kebakaran lahan tersebut tidak diketahui penyebab pastinya," jelasnya.

Dalam mengatasi kebakaran tersebut, anggota BPBD membawa mobil dengan tangki air berjumlah 1 unit dan proses mematikan api dibantu dengan menggunakan kepyok (alat mematikan api kecil).

Akibat dari kebakaran ini memunculkan asap yang tebal sehingga mengganggu aktivitas masyarakat sekitar. Dalam kejadian itu tidak ada yang terluka dan korban jiwa.

"Berkat semangat, doa dan usaha tim BPBD Tanah Bumbu kobaran api tersebut berhasil dipadamkan, sehingga saat ini kondisi lahan sudah aman terkendali," kata Muhammad Faisal.

BPBD mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Tanah Bumbu untuk lebih peduli dengan lingkungan serta alam sekitar agar tercipta lingkungan yang aman dan sejahtera.[ade]

Lebih baru Lebih lama