Cek Program Kerja, KSAD Maruli Kunjungi Wilayah Kalteng

Cek Program Kerja, KSAD Maruli Kunjungi Wilayah Kalteng

PALANGKA RAYA - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD), Jenderal TNI Maruli Simanjuntak beserta Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana, Uli Simanjuntak melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke beberapa wilayah di Kalimantan Tengah (Kalteng). 

Kunker pertama di Bumi Tambui Bungai ini disambut  dengan acara adat sebagai tamu kehormatan di pintu masuk Komando Resor Militer 102 Panju Panjung, Kota Palangka Raya, Kamis (26/9/2024). 

Kedatangan jenderal bintang empat ini dalam rangka mengecek berbagai program, seperti program air bersih dan sanitasi hingga pengairan sawah. Juga melakukan pengarahan kepada prajurit, Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan persit di wilayah Kodam XII Tanjung Pura. Salah satu kunjungan KSAD ke Desa Tahai, Kecamatan Maliku, Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis). 

Menurut Jenderal Maruli, tujuan Kunker di wilayah Kalteng ini juga untuk melaksanakan penanaman pohon serta melakukan penyerahan secara simbolis forum laporan (Kaporlap) dan pengarahan Pegawai Negeri Sipil (PNS)  untuk pengarahan persit di wilayah Kodam XII Tanjung Pura.

"Untuk menjalankan program yang ada ini, akan mengajak masyarakat kerja sama, karena selain rasa memiliki kerja sama dengan masyarakat, biaya lebih murah. Selain itu, ada perputaran uang di masyarakat itu sendiri dan yang mengerjakan masyarakat itu sendiri, sehingga pasti memeliharanya," jelasnya. 

Turut hadir, Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan  Asintel Kasad Mayjen TNI Drajad Brima Yoga, Asop Kasad Mayjen TNI Christian Kurnianto Tahuteru, Aspers Kasad Mayjen TNI Arief Gajah Mada, Aslog Kasad Mayjen TNI Adisura Firdaus Tarigan, Danrem 102/PJG Brigjen TNI Iwan Risandriyanto, dan Kadispenad Brigjen TNI Wahyu Yudhayana.[deni]


Lebih baru Lebih lama