BATULICIN - Resmi dilantik sebagai wakil pimpinan DPRD Kabupaten Tanah Bumbu H. Hasanuddin siap memperjuangkan kesejahteraan masyarakat.
"Kami akan mengemban amanah ini dan selalu berjuang untuk masyarakat, menuju Tanah Bumbu sejahtera," katanya usai pengucapan Sumpah Janji Jabatan, di Gedung DPRD setempat, Senin (30/9/2024).
Pada acara Rapat Paripurna Pengucapan Sumpah Janji Pimpinan DPRD Kabupaten Tanah Bumbu masa bhakti 2024-2029, telah dilakukan pengucapan sumpah oleh Ketua DPRD Tanah Bumbu Andrean Atma Maulani, Wakil Ketua I H. Hasanuddin, dan Wakil Ketua II Sya'bani Rasul.
H. Hasanuddin yang merupakan senior di DPRD Tanah Bumbu dipercaya mampu memberikan perubahan positif atas pengalamannya yang sudah lima periode.
"Dan, Wakil Ketua I itu Pak Hasan, seniornya DPRD, belum jadi Tanah Bumbu, beliau sudah dewan, " sebut Sekretaris Daerah Dr. H. Ambo Sakka ketika memperkenalkan para pimpinan DPRD.
H. Hasanuddin yang terus dipercaya oleh masyarakat hingga periode kelima, mengucapkan terimakasih kepada warga yang telah memilihnya. "Insya Allah amanah ini akan kami jaga, " tegas Hasanuddin.
Disampaikannya, aspirasi masyarakat berupa pembangunan infrastruktur, pengembangan SDM, pendidikan dan kesehatan akan menjadi acuan menuju Tanah Bumbu sejahtera.
Hal ini sesuai dengan visi misi Bupati Tanah Bumbu dan pembangunan jangka menengah yang telah dituangkan di APBD Tanah Bumbu.
Sehingga, langkah terbaik yakni bersama eksekutif akan membangun Tanah Bumbu. "Dengan APBD saat ini 5,1 triliun, InsyaAllah APBD yang besar ini, kami akan merealisasikan secara proporsional sesuali skala prioritas, " tutupnya.[ade]