PALANGKA RAYA – Perhelatan Ikrar Bersama Anak Bangsa (IKBAB) tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Tahun 2024 yang digelar untuk menyemarakkan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-96 di Kota Palangka Raya telah berakhir.
Agenda tahunan yang berlangsung sejak 26-28 Oktober 2024 ini sukses terlaksana, ditutup dengan puncak upacara HSP dan IKBAB di halaman Kantor Wali Kota Palangka Raya, Senin (28/10/2024).
Kepala Bidang Ideologi Wawasan Kebangsaan dan Karakter Bangsa pada Badan Kesbangpol Kota Palangka Raya, H. Mahjuri, mengungkapkan rasa syukur atas kesuksesan acara ini. “Rangkaian kegiatan IKBAB dalam rangka HSP di Kota Palangka Raya telah berjalan dengan sukses hingga hari puncak peringatan,” ucapnya.
Dikatakannya, sejumlah kegiatan dalam agenda IKBAB 2024, mulai dari penanaman pohon hingga lomba seperti cerdas cermat, lomba yel-yel, lomba senam kreasi, dan lomba vokal grup, telah diselesaikan dengan baik. Meski demikian, Mahjuri mengakui bahwa masih terdapat hal-hal dalam penyelenggaraan yang dirasa kurang.
“Terutama bagi generasi muda yang menjadi peserta dari kegiatan IKBAB ini, dapat memaknai semangat dari ikrar bersama sumpah pemuda,” ungkapnya.
Mahjuri berharap, tujuan pelaksanaan IKBAB mampu memotivasi pemuda tidak hanya di Kota Palangka Raya, tetapi juga pemuda dari kabupaten lain di Kalteng untuk menjadi motor penggerak pembangunan yang berwawasan luas dan berdaya saing. “Selamat jalan kontingen IKBAB kabupaten/kota se Kalteng. Doa kami selamat sampai tujuan dan berkumpul dengan keluarga,” ucapnya.[apri]