Lantik Pengurus Perbafi Barsel, Ini Harapan Ketua Perbafi Kalteng

Lantik Pengurus Perbafi Barsel, Ini Harapan Ketua Perbafi Kalteng

BUNTOK - Ketua Pengurusan Persatuan Binaraga dan Fisik Indonesia (Perbafi) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Irvan Haris Fuariputra resmi melantik pengurus Perbafi Kabupaten Barito Selatan (Barsel) untuk masa bakti 2024-2028.

Pelantikan dan pengukuhan dilaksanakan di Gedung Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Barsel, Jumat (7/2/2025).

Acara pelantikan ini dihadiri Pj Bupati Barsel yang diwakili Akhmad Akmal Husein, Ketua Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Barsel, Ir M Farid Yusran, Forkapida Barsel dan beberapa pengurus lainnya. 

Perbafi Barsel sendiri diketuai oleh Baskoro Adityo, Sekretaris, Julkipli dan  Bendahara, Achmad Chamad Chosnul Montaha.

Dalam sambutannya, Ketua pengurusan Perbafi Provinsi, Irvan menyampaikan bahwa pelantikan ini merupakan langkah awal untuk mengembangkan olahraga binaraga di Kabupaten Barsel.

"Kami berharap bahwa Perbafi Kabupaten Barsel dapat menjadi wadah bagi para atlet binaraga untuk berkembang dan berprestasi," ucap Irvan kepada awak media.

Sementara itu, Ketua Perbafi Kabupaten Barsel yang baru dilantik, Baskoro Adityo menyampaikan bahwa pihaknya siap untuk mengembangkan olahraga binaraga di Kabupaten Barsel.

"Kami akan berusaha untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas olahraga binaraga di daerah ini," pungkasnya.

Bersamaan momen ini  juga dilakukan pelantikan beberapa pengurus lainnya.[deni]

Lebih baru Lebih lama