Ny. Hj. Siti Saniah Wiyatno Dilantik sebagai Ketua Dekranasda Kapuas 2025–2030

Ny. Hj. Siti Saniah Wiyatno Dilantik sebagai Ketua Dekranasda Kapuas 2025–2030

SUASANA pelantikan Ketua Dekranasda kab/kota se-Kalteng di Palangkaraya.| foto : istimewa

KUALA KAPUAS – Ny. Hj. Siti Saniah Wiyatno resmi dilantik sebagai Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Kapuas periode 2025–2030. Pelantikan ini berlangsung di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalimantan Tengah, Kamis (6/3/2025), bersamaan dengan sejumlah Ketua Dekranasda Kabupaten/Kota se-Kalteng lainnya oleh Ketua Dekranasda Provinsi Kalteng, Aisyah Thisia Agustiar Sabran.

Aisyah menegaskan peran penting Dekranasda dalam membina pelaku industri kerajinan berbasis sumber daya alam dan budaya. 

"Hal tersebut menuntut Dekranasda untuk terus berinovasi dan berkreasi, agar menghasilkan produk unggulan daerah yang dapat bersaing di pasar global," ujarnya.

Wakil Gubernur Kalteng, H. Edy Pratowo menambahkan bahwa Dekranasda adalah ujung tombak dalam melestarikan budaya dan mendorong UMKM lokal agar mampu bersaing secara global.

Acara ini dihadiri oleh Bupati/Wali Kota se-Kalteng, unsur Forkopimda, serta Kepala Perangkat Daerah lingkup Provinsi Kalteng.[rls/zulkifli]
Lebih baru Lebih lama