Sertijab Gubernur Kalteng: Momen Haru, Pesan Hangat, dan Tekad Membangun

Sertijab Gubernur Kalteng: Momen Haru, Pesan Hangat, dan Tekad Membangun

SUASANA acara pisah sambut dan sertijab Gubernur Kalteng di Palangkaraya.| foto : istimewa

PALANGKARAYA – Suasana penuh haru dan  kebahagiaan  menyelimuti Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalimantan Tengah, Rabu malam (5/3/2025). Serah Terima Jabatan (Sertijab) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) sekaligus lepas sambut dan ramah tamah menjadi saksi dimulainya babak baru kepemimpinan di Bumi Tambun Bungai.

Acara ini diawali dengan pemutaran video Catatan Jurnalis, yang menampilkan kilas balik perjalanan pemerintahan Gubernur Kalteng periode 2016-2021 dan 2021-2025. 

Dalam prosesi utama, penandatanganan berita acara Sertijab dan penyerahan memori jabatan dilakukan dengan penuh khidmat. Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya, H. Tarsi, turut menjadi saksi dalam momen bersejarah ini.

Gubernur Agustiar Sabran, dalam pidato perdananya, mengungkapkan rasa terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada pendahulunya, H. Sugianto Sabran dan H. Edy Pratowo, atas dedikasi mereka dalam membangun Kalteng. 

Ia menegaskan kesiapannya untuk meneruskan perjuangan dan membawa daerah ini menuju masa depan yang lebih maju dan sejahtera.

"Saya dan Bapak Wakil Gubernur Edy Pratowo siap melanjutkan estafet kepemimpinan. Amanah besar yang diberikan masyarakat Kalimantan Tengah ini, Insya Allah, kami emban dengan sebaik-baiknya," ujarnya dengan penuh keyakinan.

Gubernur Agustiar menyerukan sinergi dan kebersamaan dari seluruh elemen masyarakat, mulai dari Forkopimda, TNI/Polri, pemerintah kabupaten/kota, ASN, tokoh adat, agama, pemuda, akademisi, dunia usaha, hingga insan pers.

"Mari kita bekerja sama dan bersinergi dengan menjunjung prinsip Belom Bahadat dan semangat Huma Betang dalam menuju Kalteng maju, Kalteng berkah, Kalteng bermartabat," serunya penuh semangat.

Sementara itu, mantan Gubernur Kalteng dua periode, Sugianto Sabran, dalam pidatonya menyampaikan pesan hangat kepada Agustiar Sabran dan Edy Pratowo. Ia meyakini bahwa kepemimpinan yang baru ini telah dipersiapkan dengan baik, terutama setelah mendapatkan pembekalan melalui Retret Kepala Daerah di Akademi Militer Magelang pada Februari lalu.

"Selamat bertugas mengemban amanah masyarakat Kalteng. Lurus tegak lurus, saya yakin Pak Gubernur, Wakil Gubernur, para Bupati, Pak Wali Kota sudah dilatih di retret, berbeda dengan kami dulu," katanya.

Tak lupa, ia juga berpesan kepada Forkopimda agar terus menjaga kekompakan dan sinergi dengan gubernur dan wakil gubernur yang baru. Menurutnya, soliditas antara pemimpin daerah adalah kunci utama dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan membawa kesejahteraan bagi masyarakat.

"Kalau tidak kompak dengan Gubernur, maka bisa tertatih dalam meningkatkan PAD dan lain sebagainya. Kalau sinergi baik, saya yakin Kalteng akan maju, Kalteng yang betul-betul bermartabat," ujarnya menegaskan.

Di akhir pidatonya, Sugianto Sabran menyampaikan terima kasih kepada jajaran Pemprov Kalteng, khususnya para Kepala Perangkat Daerah, serta kepada sang istri, Ivo Sugianto Sabran, yang selalu mendukungnya selama menjabat.

"Menerima WTP, bukan karena kita hebat, tapi karena di kiri kanannya ada Kepala-Kepala Dinas. Selain Kepala Dinas, ada istri. Setiap laki-laki yang sukses, di belakangnya ada perempuan yang hebat," ucapnya dengan penuh rasa haru.

Sebagai bagian dari acara, dilakukan pula penyerahan Surat Pencatatan Hak Cipta atas lagu Kalteng Makin Berkah ciptaan Sugianto Sabran oleh pihak Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kanwil Kemenkumham) Kalteng. Lagu ini menjadi simbol harapan dan semangat bagi masyarakat Kalteng untuk terus maju.

Acara ini turut dihadiri oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kalteng, Aisyah Thisia Agustiar Sabran, Wakil Gubernur Edy Pratowo beserta istri, Nunu Andriani Edy Pratowo, perwakilan Ketua DPRD Kalteng, unsur Forkopimda, bupati dan walikota se Kalteng serta undangan lainnya.[rls/zulkifli]

Lebih baru Lebih lama