Tragedi di Sungai, BPBD Balangan Lakukan Pencarian Korban Tenggelam di Halong

Tragedi di Sungai, BPBD Balangan Lakukan Pencarian Korban Tenggelam di Halong

TIM pencarian dan penyelamatan (TRC) ke lokasi kejadian.| foto : istimewa

PARINGIN - Balangan digemparkan dengan tragedi tenggelamnya seorang anak di sungai di Kecamatan Halong, Rabu (5/3/2025).

Korban bernama Nordamayanti, berusia sekitar 11 tahun, dan merupakan warga Desa Tungkap, Kecamatan Halong, Kabupaten Balangan. 

"Kami langsung meluncurkan tim pencarian dan penyelamatan (TRC) ke lokasi kejadian untuk melakukan pencarian korban," kata Kepala Pelaksana BPBD Balangan, H. Rahmi.

Menurut Rahmi, korban diduga tenggelam setelah terjun dari lanting yang putus saat bermain dengan teman-temannya.

"Saat ini korban belum ditemukan. Kami akan terus melakukan pencarian dan penyelamatan hingga korban ditemukan," tambahnya.

Tim TRC BPBD Balangan bekerja sama dengan BPK Halong, TRC Kecamatan Halong, masyarakat setempat, dan relawan lainnya untuk melakukan pencarian korban.

"Kami berharap korban dapat ditemukan secepatnya dan kami akan terus melakukan upaya pencarian dan penyelamatan," ujarnya.

H. Rahmi juga mengajak masyarakat untuk berdoa dan berharap korban dapat ditemukan dengan selamat.[agus]
Lebih baru Lebih lama