Susun Agenda April, Ketua DPRD Barsel Pimpin Rapat Bammus

Susun Agenda April, Ketua DPRD Barsel Pimpin Rapat Bammus

BUNTOK - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barito Selatan (Barsel) melakukan Rapat Badan Musyawarah (Banmus) untuk membahas jadwal kegiatan bulan April masa persidangan ll tahun 2025, di Ruang Rapat Gabungan  Komisi, Selasa (8/4/2025).

Rapat ini bertujuan untuk memastikan bahwa program-program yang telah direncanakan dapat berjalan dengan efektif dan efisien. Rapat Banmus juga membahas jadwal kegiatan DPRD dan pemerintah daerah untuk bulan April 2025.

Rapat Banmus sendiri dipimpin Ketua DPRD Barsel, HM Farid Yusran, serta didampingi Wakil Ketua I Ideham dan Wakil Ketua II Rusinah.
 
"Ada agenda penting dalam rapat ini, salah satunya adalah mendalami Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang sempat tertunda pembahasannya," ucap Farid kepada awak media.

Menurut politisi PDIP ini, DPRD Barsel akan melakukan kaji banding ke beberapa daerah yang telah memiliki Perda-Perda terkait sebagai referensi untuk penyusunan kebijakan di Barsel

"Beberapa Raperda tersebut antara lain mengenai cadangan pangan, masyarakat hukum adat dan perbendaharaan ganti rugi," pungkasnya.

Turut hadir dalam rapat ini perwakilan dari pihak Pemkab Barsel yang dipimpin oleh Asisten I Setda, Yoga Prasetianto Utomo dan sejumlah pejabat lainnya di antaranya Kepala Bidang Hukum Setda Barsel Yosep, perwakilan Inspektorat Barsel Yust Nggolan, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, serta instansi terkait lainnya.[deni]

Lebih baru Lebih lama